10 Misteri dan Hal Janggal di Gunung Salak

oleh
oleh

Gunung Salak merupakan salah satu dari 9 jajaran gunung tinggi di Jawa Barat, selain dengan keindahan alamnya yang masih asri, terdapat beberapa hal mistis dan misteri Gunung Salak yang sudah terkenal oleh para pendaki. Tidak ada pendaki yang tidak mengenal Gunung Salak, lalu apa saja misteri – misteri yang menyelimuti gunung ini?

  1. Banyaknya Arwah Gentayangan di Kawah Ratu dan Curug Seribu

Kawah Ratu dan Curug Seribu merupakan dua tempat destinasi angker yang terkenal di Gunung Salak. Menurut para penduduk, banyak arwah gentayangan yang tersebar di kedua tempat tersebut. Arwah gentayangan di Kawah Ratu dipercayai meninggal karena menghirup racun belerang dan orang – orang yang tenggelam di Curug Seribu.

  1. Suara Alunan Gamelan di Gunung Salak

Berhati – hatilah jika anda mendengar suara gamelan, karena banyak pendaki yang sering mendengar jelas suara gamelan ini, namun jika didekati suara gamelan itu malah mengantarkan kita masuk ke rimbunan hutan dan semakin jauh.

  1. Pasar Setan di Pucak Gunung Salak

Para penduduk sekitar sering mengatakan jika di puncak Gunung Salak ini terdapat pasar ghaib, dan para pendaki pun jika bermalam di puncak Salak ini sering mendengar suara bising seperti pasar.

  1. Penampakan Nenek Tua

Ada pendaki yang pernah bercerita jika dia bertemu dengan nenek tua yang memanjat ke tebing, pendaki itu berbicara pada nenek tua tersebut untuk berhati – hati, namun nenek itu bahwa dia tinggal disitu dan jika malam selalu ramai, setelah itu si nenek mengilang entah kemana.

  1. Binatang Ghaib

Jika anda melihat binatang – binantang janggal misalkan seperti Macan Ghaib atau bahkan Babi Hutan dengan ukuran yang besar, itu bukan lah hal yang aneh bagi para penduduk setempat, dipercayai bahwa Macan Ghaib merupakan jelmaan Prabu Siliwangi.

  1. Puncak Manik

Merupakan salah satu nama punck di Gunung Salak. Di Puncak Manik ini sering kali terjadi banyak kejanggalan seperti kabut yang tiba – tiba muncul, angin besar yang muncul tiba tiba dan tak tentu arah, lalu ada juga makam keramat yang terkadang mengeluarkan asap. Puncak Maik ini juga dipercaya merupakan kawasan Kerajaan Ghaib Padjadjaran dan tempat berkumpulnya makhuk Ghaib.

  1. Pendaki yang Menghilang

Banyak berita pendaki yang hilang dan kebanyakan mereka hilang di Gunung Salak, bukan hal yang aneh lagi karena setiap tahun selalu ada pendaki yang raib di Gunung Salak.

  1. Dilarang Memetik Bunga Anggrek

Para pendaki selalu diingatkan oleh para penduduk agar jangan memetik bunga anggrek. Dipercaya jika anda memetik anggrek di gunung salak maka anda akan tersesat dan kehilangan arah.

  1. Jeritan Wanita Meminta Tolong

Salah satu anggota Tim SAR mengatakan pernah mengalami kejadian janggal ketika penyelamatan pesawat Sukhoi terjatuh. Dia mendengar suara jeritan wanita meminta tolong padahal suasana tenang dan sedang beristirahat.

  1. Mimpi Massal Kencan Dengan Wanita Cantik

Ketika tugas penyelamatan pesawat Sukhoi, Tim SAR mengalami kejadian janggal lainnya, mereka mengatakan jika mereka diajak kencan oleh wanita cantik dan di ajak berhubungan ketika di puncak.

Itulah beberapa misteri Gunung Salak yang tidak bisa dijelaskan oleh nalar, selain itu juga dipercayai  bahwa beberapa kawasan Gunung Salak ada penunggu ghaib nya dimulai dari kaki gunung, Puncak 1 hingga Puncak 4 dan lokasi tempat jatuhya pesawat Sukhoi. Anda pasti tidak mau mengalami hal – hal mistis seperti misteri Gunung Salak di atas, karena itulah, jika anda ingin pergi ke gunung salak maka lebih baik jaga tata krama dan ikuti aturan yang berlaku dan sudah disediakan, dan yang terpenting adalah jangan sompral dan selalu jaga kelakuan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.