Para pendaki geram akan kejadian yang menimpa teman-teman pendaki saat melakukan pendakian gunung slamet khususnya yang melalui pos pendakian Bambangan. Pasalnya banyak barang pendaki tiba-tiba hilang begitu saja.
Baca Juga: Misteri Gunung Slamet Hinga Ada Pasar Hantu
Pihak terkait dalam hal ini sudah bekerja maksimal memantau lalulintas para pendaki namun selama akhir-akhir ini belum ada ditemukan orang yang mencurigakan, hari ini pendaki merasa agak tenang karena para pelaku pencurian barang para pendaki yang melakukan pendakian gunung slamet via bambangan sudah tertangkat berkat GPS salah satu ponsel pendaki yang berhasil di curi para pelaku.
Baca Juga: Jalur Pendakian Gunung Slamet, ada 7 Kamu Suka Yang Mana?
Kasus pencurian ini terbongkar berkat adanya pelaporan salah satu pendaki yang menjadi korban asal Bogor dimana Ponsel korban sudah ada GPS sehingga korban mengirimkan lokasi keberadaan Ponsel tersebut ke pihak berwajib dan langsung melacak keberadaan tersangka setelah menemukan titik koordinatnya.
Pendaki asal bogor tersebut telah kehilangan barang berupa kariel, HP, Kamera, Kompol dan peralatan pendakian lainnya dan melaporkan ke petugas pos Bambangan (16/19).
Pihak berwajib berhasil mengamankan dua orang yang diduga menjadi tersangka, mencuri barang-barang milik pendaki gunung slamet via jalur Bambangan, Purbalingga, Jawa Tengah. Kedua pelaku berasal dari Kec. Puloasari, Pemalang dan Warga Karangreja, Purbalingga.
Polisi terus mengembangkan kasus ini untuk mengetahui lebih dalam motif pencurian dan seberapa banyak yang telah mereka curi selama ini, sampai saat ini para pelaku telah diamankan di Polres Purbalingga.