Ki Prana Lewu Turun Lawu Malam Ini Via Jalur Cetho, Begini Penjelasannnya

oleh
oleh
Ki Prana Lewu Mencari Hilangnya Pendaki Bernama Alvi Kurniawan di Gunung Lawu via @jejak_pendaki

Ki Prana Lewu malam ini turun gunung lawu melalui jalur cetho dimana sebelumnya praktisi spiritual yang mengisi suatu acara kabar misteri di salah satu statiun televisi swasta di Jakarta berangkat atau melakukan pendakian ke gunung lawu pada tanggal 11/02/19 pukul 11.00 lewat jalur Cetho, Pendakian Ki Prana Lewu bertujuan untuk mencari hilangnya pendaki bernama Ali Kurniawan.

Baca Juga: Candi Cetho, Wisata Mistis dan Romantis di Lereng Gunung Lawu

Hilangnya pendaki Alvi Kurniawan sebenarnya sudah lumayan lama yaitu awal bulan Januari 2019, pendaki asal Magelang ini hilang karena tertinggal rombongan lainnya. Pencarian yang dilakukan oleh team Ki Prana Lewu tidak melibatkan relawan lokal yaitu Anak Gunung Lawu atau sering disebut AGL yang bermarkas di pos pendakian gunung lawu via Cemoro Kandang.

Baca Juga: Misteri Gunung Lawu- Gunung Paling Mistis di Indonesia

Anggota team Ki Prana Lewu berjumlah 9 orang  yang melakukan penyusuran dalam pencarian hilangnya Alvi, sesuai rencana awal team Ki Prana Lewu turun pada tanggal 13/02/19 yaitu malam ini,  sekitar pukul 23.00 Ki Prana Lewu sudah sampai di pos pendakian Candi Cetho dan langsung melakukan update status di Instagram miliknya:

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ki Prana Lewu (@kipranalewu) pada

Untuk kabar selanjutnya perihal pencarian team Ki Prana Lewu sampai saat ini belum bisa menjelaskan,  dari vidio yang di unggah di instagram milik Ki Prana Lewu. Dari nada suara dan wajah yang terlihat capek, lesu dan mengalami tidak begitu fit, Ki Prana Lewu akan memberikan penjelasan jika sudah dalam keadaan sehat.

Baca Juga: 4 Jalur Pendakian Gunung Lawu

Dalam pencarian Alvi yang tidak melibatkan komunitas lokal yaitu AGL, salah satu anggota AGL yaitu Budi Santoso sangat ingin tahu bagaimana metode pencarian Alvi dilakukan, apakah dengan logika atau dengan cara lain yaitu metafisika. Jika menggunakan metafisika jelas Ki Prana Lewu jangan ditanya lagi tegas Budi Santoso.

Budi Santoso juga menjelaskan bahwasanya jika team mereka melibatkan kita secara lapangan kita sudah tahu kondisi lawu seperti apa baik lewat jalur Cetho maupun 2 jalur lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.