Pendaki Asal Wonogiri Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Lawu

oleh
oleh
Via : BPBD Magetan

Seorang pendaki gunung lawu dikabarkan meninggal dunia, pendaki meninggal berasal dari Wonogiri atas nama Sena Angga Adi Sanjaya (26 thn). Pendaki meninggal di gunung lawu berlokasi di Pos dua jalur pendakian gunung lawu via cemoro sewu.

Baca Juga: 5 Jalur Pendakian Gunung Lawu, Favorit Kamu Yang Mana?

Kapolres Magetan AKBP Festo Ari Permana membenarkan adanya seorang pendaki Gunung Lawu yang meninggal di wilayah Cemoro Sewu. Informasi tersebut seperti yang diterima tim Paguyuban Gunung Lawu (PGL) dan Anak Gunung Lawu (AGL) serta BPBD Magetan.

Kronologi Pendaki Asal Wonogiri Meninggal di Gunung Lawu:

Waktu Kejadian : Minggu, 23 Agustus 2020
Lokasi: Pos 2 Jalur pendakian Gn. Lawu via Cemoro sewu, Dk. Cemorosewu, Ds. Ngancar, Kec. Plaosan, Kab. Magetan
Korban :
Nama : Sena Angga Adi Sanjaya (26 thn)
Alamat : Dk. Tulakan RT 02 RW 02, Kel. Wonoharjo, Kec. Wonogiri, Kab. Wonogiri, Jawa Tengah
Pekerjaan : Swasta

Kejadian:
Sabtu (22/08) pukul 17.30 WIB Survivor a/n Sena Angga Adi Sanjaya (26 th) berjenis kelamin laki-laki melakukan pendakian melalui jalur Cemorosewu. Minggu (23/08) pukul 00.00 WIB dibawah pos 2 survivor merasakan tubuh dingin, Pukul 02.00 WIB survivor sampai pos 2, survivor bersama temannya mendirikan tenda. Sekitar pukul 03.00 WIB 2 orang teman survivor turun ke basecamp Cemorosewu melaporkan bahwa kondisi survivor kritis. Pukul 06.00 WIB mendapat kabar dari Potensi Relawan PGL bahwa survivor meninggal.
Langkah Penanganan :
1. TRC-PB BPBD Magetan bersama unsur yang terlibat dibagi menjadi 3 kru untuk melakukan evakuasi di Pos 2.
2. Pukul 11.44 WIB korban berhasil di evakuasi dan telah sampai di pos watu jago (jalur pendakian cemoro sewu).
3. Pukul 13.26 WIB dilakukan identifikasi di pos sendang oleh Inafis Polres Magetan.
4. Pada pukul 14.01 WIB korban telah sampai di pintu masuk pendakian cemorosewu, penyebab kematian masih dalam penyelidikan pihak berwajib dan selanjutnya jenazah diserahkan kepada pihak keluarga.

Unsur yang terlibat :
– TRC-PB BPBD MAGETAN
– Polri
– TNI
– HANOM HANCALA
– Inafis
– Puskesmas Plaosan
– Polhut
– Perhutani
– TRC Mantap
– PGL
– AGL
– Reco
– Hima Lawu
– PSC Dinkes Magetan

Foto Evakuasi Korban:

Sumber foto: BPBD Magetan

Bagi teman-teman selalu jaga temanya jika mendaki, usahakan ada yang mengerti tentang penanganan dini hipotermia atau hal lain yang menyangkut safety hiking.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.