Jalur Pendakian Gunung Salak via Cidahu

oleh
oleh
Foto:@rizkim.12

Gunung.id, Bogor – Gunung Salak memiliki vegetasi yang sangat lembab dibebarapa titik sehingga untuk menggapai puncak gunung salak cukup menguras tenaga. Jalur Pendakian gunung salak cukup banyak ada sekitar 4 titik yang bisa digunakan namun jalur cidahu bisa menjadi alternatif atau pilihan kamu untuk mendaki gunung salak.

Baca Juga: 10 Misteri dan Hal Janggal di Gunung Salak

Foto:@andypoeyoeh

Jalur pendakian gunung salak vi Cidahu memang menjadi pilihan terfavorti para pendaki karena tidak begitu memakan waktu lama untuk bisa sampai di puncak gunung salak, berikut estimasi waktu mendaki gunung salak dari Cidahu, Sukabumi:

Pendakian Via Cidahu
1 Bascam – Pintu Rimba 15 menit
2 Pintu Rimba – Simpang Bajuri 60 menit
3 Bajuri – Puncak Bayangan 5 jam
4 Puncak Bayangan -Puncak Manik 90 menit

Dari tabel diatas didapatkan akumulasi waktu sekitar  8 jam untuk bisa sampai ke puncak gunung salak. Untuk dapat sampai di titik awal pendakian gunung salak lewat cidahu bagi kamu yang diluar bogor misalnya dari Bandung atau Jakarta bisa menuju Bogor dulu atau langsung ke Sukabumi kemudian dilanjut menuju bascame pendakian Cidahu. Bagi yang naik kereta dari jakarta menuju Bogor untuk bisa ke bascame bisa menggunakan carte angkot dengan harga berkisar 300k kamu bisa patungan sama anggota atau bisa naik taksi online jika rombongan sedikit dengan tarif kurang lebih 150k. Setelah kamu sampai tentunya harus mengurus simaksi pendakian denga retribusi atau tiket masuk gunung salak sebesar 22k/user baru kamu melakukan pendakian gunung salak.

Baca Juga: 4 Jalur Pendakian Gunung Salak, Jalur Mana Yang Sudah Kamu Lewati?

Perlu kamu tahu bahwasanya gunung salak ini memiliki misteri yang cukup kental baik warga lokal maupun para pendaki sendiri banyak sudah yang mengalami kejadian aneh saat mendaki gunung salak seperti cerita ini”Penampakan Hantu di Gunung Salak, Misteri Gunung Salak” serta kejadian jatuhnya pesawat sukhoi yang menghebohkan masyarakat Indonesia di tahun 2012 lalu. Dari banyak kejadian yang terjadi di Gunung Salak tidak mengurangi minat para pendaki untuk melakukan pendakian ke gunung salak.

Gunung Salak sendiri memilik ketinggian 2211 Mdpl tidak terlalu tinggi sih namun jangan salah sangka banyak pendaki yang mengalami kesusahan untuk bisa menggapai puncak gunung salak walau gunung ini terbilang tidak tinggi-tinggi amat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.