Gunung.id, Gunung Ciremai – Dunia pendakian memang sangat menonjol tahun ini karena banyak anak muda khususnya sangat banyak yang melakukan pendakian ke gunung di Indonesia misalnya saja Gunung Gede Pangrango yang mana sehari di jatah 600 kalo weekend habis juga. Namun bagi kamu yang ingin melakukan pendakian ke gunung yang belum begitu ramai bisa mencoba Gunung Ciremai.
Jalur pendakian gunung ciremai cukup banyak antara lain:
- Jalur pendakian gunung ciremai via Linggasana (085724477105)
- Jalur pendakian gunung ciremai via Apuy (08122201841)
- Jalur pendakian gunung ciremai via Linggarjati (089532405023)
- Jalur pendakian gunung ciremai via Palutungan (085221020933)
Dari ke empat jalur tersebut yang paling banyak di lalui adalah Linggarjati, kenapa? karena jalur linggar memang identik dengan gunung ciremai yang mana dari awal pendakian trackingnya menguras tenaga di tambah sumber air tidak ada hanya ada di pos 7 itupun jika ada karena hanya kubangan sungai kecil jadi setiap orang yang melakukan pendakian gunung ciremai dari linggarjati harus siap mental plus fisik karena harus membawa bekal yang cukup terutama air seperti halnya jika kamu melakukan pendakian ke gunung slamet via Guci.
Gunung ciremai memiliki misteri yang cukup angker yang paling masyur adalah jika melakukan pendakian gunung ciremai tidak boleh kencing sembarangan dan kebanyakan pendaki kencing di taruh dalam botol 😀 tahu sampai sekarang apakah hal seperti ini masih terjadi. Gunung ciremai memiliki ketinggian yang cukup tinggi 3.078 Mdpl.
Transportasi menuju gunung ciremai dari Surabaya, Bandung dan Jakarta bisa menggunakan bus atau kereta bagi kamu yang tinggal di Jakarta mending enaknya naik bus saja turun di pertigaan linggar dengan biaya bus dari jakarta – Kuningan di kisaran 50k -70k, baru dilanjut naik mobil/angkot ke bascame linggar yang mana untuk harga angkot kurang lebih 10k -15k untuk bisa sampai di titik awal pendakian gunung ciremai untuk simaksi.
Setelah mengurus simaksi pendakian gunung ciremai selesai kamu bisa langsung melakukan pendakian dari titik awal pendakian dengan estimasi waktu pendakian kurang lebih 7 – 9 jam untuk bisa sampai di puncak gunung ciremai. Oia untuk tiket atau retribusi pendakian gunung ciremai sebesar 50k sudah dapat makan sekali enak yooo. Jalur pendakian linggar memang yang paling enak dan asoy menurut para pendaki namun tertentu karena kita diajaarkan untuk selalu tawakal serta bersabar.
Estimasi waktu pendakain via linggar:
Pendakian Via Linggar | ||
1 | Pos 1 – Pos Cibunar | 70 menit |
2 | Cibular -Leuweung Datar | 30 menit |
3 | Leuweung Datar – Kondang Amis | 30 menit |
4 | Kondang Amis – Kuburan Kuda | 60menit |
5 | Kuburan kuda – Pangalap | 60 menit |
6 | Pangalap – Tanjakan Seruni | 90 menit |
7 | Tanjankan Seruni – Bapa Tere | 120 menit |
8 | Bapa tere – Batu Lingga | 60 emnit |
9 | Batu Lingga – Sangga Buana | 120 menit |
10 | Sangga Buana – Pangasinan | 40 menit |
11 | Pangasinan – Puncak Ciremai | 30 menit |
Membahas jalur pendakian gunung ciremai via Apuy sekarang, untuk bisa sampai ke titik awal pendakian via apuy cukup sulit sepertinya dari Jakarta kalo dari bekasi mudah men pasalnya bus menuju majalengka begitu susahnya, namun bila kamu tetep kukuh mau dari apuy kamu bisa naik bus berkah jaya namun hanya tertentu ini berangkatnya maksudnya jamnya namun bila kamu ke bekasi buanyak yang mau ke majalengka seperti bus Binta Sanepa, Andawuri , Berkah jaya, Widya ada juga elf yang sampai kesana dll untuk tiket bus berkisar 70k -90k dari Jakarta.Setelah sampai di majalengka kamu turun di pasa maja ia men untuk melanjutkan ke desa Argamukti atau dusun Apuy yang mana untuk naik angkot dari maja ke apuy kurang lebih kamu menyiapkan uang 30k -40 kebanyakan mobil bak sih tergantung kamu bisa negonya dan jalanya cukup bagus menuju desa apuy. Setelah melewati lembah bukit akhirnya sampai di apuy dengan ria gembira saatnya mengurus simaksi yang mana persyaratan sama dengan linggar dan untuk tiket restribusi juga sama yaitu 50k . Estimasi waktu pendakian gunung ciremai dari apuy cukup mudah tracknya nanti ketemu jalur palutungan kok (simpang Apu) kurang lebih 6-8 jam sudah sampai puncak ciremai.
Estimasi Waktu Pendakian via Apuy:
Pendakian Via Apuy | ||
1 | Bascame – Pos 1 Berod | 40 menit |
2 | Pos 1 – Arban | 35 menit |
3 | Arban – Tegal Masawa | 60 menit |
4 | Tegal Masawa – Tegal Jamuju | 40 menit |
5 | Tegal Jamuju – Sanghyang Rangkah | 90 menit |
6 | Sanghyang Rangkah – Walet | 120 menit |
7 | Walet – Puncak Ciremai | 30 menit |
Jalur pendakian gunung ciremai via palutungan memang tenar karena jalur ini jalur yang familiar bagi semua dan banyak wisata di daerah ini salah satunya air terjuny yaitu curug putri dan landung sedangkan untuk transpotasi menuju bascame sangat gampang tinggal naik bus menuju kuningan (terminal) kemudian dilanjut ke kantor taman nasional gunung ciremai atau resort cigugur. Estimasi waktu pendakian gunung ciremai via palutungan kurang lebih 7 -8 jam hampir sama kayak apuy .
Estimasi waktu pendakian via palutungan:
Pendakian Via Palutungan | ||
1 | Pos 1 Pos 2 | 30 menit |
2 | Pos 2 (Kuta) – Pos 3 (Pangguyangan Badak) | 50 menit |
3 | Pos 3 Pos 4 (Arban) | 50 menit |
4 | Pos 4 – Pos 5 (Tanjakan Asoy) | 30 menit |
5 | Pos 5 – Pos 6 (Pasanggrahan) | 60 menit |
6 | Pos 6 -Pos 7 (Sanghyang Ropo) | 55menit |
7 | Pos 7 – Pos 8 Goa Walet | 60 menit |
8 | Pos 8 – Puncak Ciremai | 30 menit |
Untuk jalur yang terakhir yaitu via Linggasana , jalur ini baru sob pengen nyoba? monggo di santap , jalur ini memang tidak jauh keberadaan dengan linggar jati bila kamu ingin mendaki dari bascame sesudah sampai di kuningan bisa naik ojek atau angkot menuju bascame linggasana dengan tarif angkot 10k -20k tawar menawar biasa kalo ojek 20k. Estimasi waktu pendakian dari pos linggasana kurang lebih memakan waktu 7 -9 jam pendakian.
Estimasi waktu pendakian via Linggasana:
Pendakian Via Linggasana | ||
1 | Bascame Linggsana – Kondang Amis | 110 menit |
2 | Kondang Amis – Kuburan Kuda | 90 menit |
3 | Kuburan kuda – Pangalap | 90 menit |
4 | Pangalap – Tanjakan Binbin | 30 menit |
5 | Tanjakan Binbin – Tanjankan Seruni | 60 menit |
6 | Tanjakan Seruni – Bapa Tere | 40 menit |
7 | Bapa tere – Batu Lingga | 50 menit |
8 | Batu Lingga – Sangga Buana | 120 menit |
9 | Sangga Buana – Pangasinan | 40 menit |
10 | Pangasinan – Puncak Ciremai | 30 menit |
Demikian informasi unik dan menarik yang dapat kita informasikan tentang jalur pendakian gunung ciremai kuningan, semoga informasi sedikit ini berguna bagi kamu yang akan melakukan pendakian ke gunung ciremai dalam waktu dekat dan ingat selalu jaga kebersihan alam kita dalam hal ini gunung yang kamu daki dengan cara tidak membuah sampah sembarangan, tidak vadalisme serta perbuatan yang merugikan orang banyak dan alam.
Response (1)